NOLEEP – Halo guys, apakah kamu sudah tahu gimana cara menikan di game Cisini Stories? jika belum mungkin panduan cara menikah di game Cisini Stories ini akan membantumu.
Cisini Stories adalah sebuah game simulasi kehidupan yang sangat seru untuk dimainkan. Berbeda dengan Citampi Stories, di Cisini Story pemain akan berperan sebagai perempuan, yang mana cara menikahnya juga berbeda.
Cara menikan di Cisini Stories cukup rumit dan banyak drama layaknya drama korea, dimana harus memicu event perselingkuhan terlebih dulu sebelum dapat menikah.
Jadi jika kamu sudah mendapatkan event 4 hati dari salah satu karakter cowok dan sudah dilamar tapi masih belum bisa menikah, maka disini kamu harus memicu event erselingkuhan dulu dengan mendekati cowok lain.
Baca juga:Â Cara Mendapatkan Dompet di Cisini Stories Beserta Lembaran Kulit, Komponen Logam dan Kain
Nah daripada penasaran, berikut panduan lengkapnya.
Cara Menikah di Cisini Stories
1. Kencani seorang pria sampai level hatinya mencapai empat
Pertama tama kamu harus menaikan hati karakter cowok yang kamu sukai hingga 4 hati, entah itu Angga, Azril, Indra ataupun Reza.
2. Pria itu akan melamar
Setelah kamu mendapatkan 4 hati dari salah satu cowok, maka cowok tersebut akan melamar kamu.
3. Setuju dengan lamarannya
Saat si cowok melamarmu, terima lamaran tersebut.
4. Naikkan level hati pria lain menjadi dua
Nah disini meskipun kamu sudah dilamar, kamu masih belum bisa menukah karena harus memicu quest selingkuh terlebih dadulu. Disini kamu harus mendekati pria lain dan menaikan level hati menjadi hati 2.
5. Jalankan quest untuk pergi berkencan
Setelah selingkuhanmu memiliki 2 hati, maka kamu akan mendapatkan quest untuk pergi berkencan dengan selingkuhanmu.
6. Naikan Hati pria lain menjadi empat
Teruslah berkencan dan memberikan hadiah kepada pria selingkuhanmu itu sampai level hatinya mencapai empat. Disini kamu harus menjelaskan kesalahpahaman tentang apa yang terjadi antara kamu dan selingkuhanmu ini sambil memilih pilihan yang tepat untuk dapat menjaga hbungan.
7. Kamu kemudian akan mendapatkan quest untuk menikah
Setelah semua drama yang terjadi, kamu baru bisa menikah dengan cowok idamanmu. Pernikahan akan diadakan pada hari Minggu.
Upacara pernikahan akan membutuhkan biaya dan karaktermu juga harus membayarnya.
8. Selesai, kamu sudah berhasil menikah
Setelah upacara pernikahan, karakter pemain akan kembali ke rumah sendirian. Sang suami akan pulang nanti malam.
Setelah kamu menikah maka Hati para bujangan lain akan patah hati dan berwarna hitam hehe. Pada tahap ini juga kamu sudah bisa merencanakan rumah baru bersama.
Nah itulah panduan tentang cara menikah di Cisini Stories. Silahkan ikuti panduan diatas agar kamu bisa segera menikah ya. Sekian dan semoga membantu.